Saturday 4 January 2014

INFO BLANGKO PENGURUSAN SURAT - SURAT REGISTRASI DI UNP

Informasi untuk teman - teman atau mahasiswa UNP yang ingin mengurus surat menyurat sebelum datangnya libur Semester Jul des 2013, ini ada sedikit informasi yang bersumber dari BAAK UNP
Berikut ini kami lampirkan blangko-blangko pengurusan surat-surat registrasi di lingkungan sub bagian registrasi dan statistik untuk mempermudah anda sekalian dalam pengurusan surat-menyurat di lingkungan Universitas Negeri Padang, berupa :

1. Surat Keterangan Aktif Kembali bagi mahasiswa yang mengurus istirahat kuliah dapat di unduhdisini

2. Dan bagi mahasiswa yang tidak mengurus istirahat kuliah, maka surat permohonan aktif kembali dapat di unduh disini

3. Surat Keterangan terdaftar untuk pengurusan beasiswa dan askes dapat di unduh disini


4. Surat Keterangan Istirahat dapat di unduh disini


5. Surat Pernyataan Masih Kuliah untuk gaji orang tua dapat diunduh disini

6. Surat Permohonan Perpanjangan Masa Studi bagi mahasiswa yang masa studinya telah habis dan ingin memperpanjang masa studi untuk satu semester ke depan dapat di unduh disini

setelah mengisi blangko dan semua persyaratan yang diminta maka, blangko tersebut diserahkan kembali ke Loket Umum di BAAK dan maksimal 2 hari setelah surat dimasukkan. maka petugas kami akan membuatkan surat balasan terhadap surat yang anda masukkan.


jika masih ada yang ragu silahkan tanya ke petugas loket kami.


terima kasih

sumber : BAAK UNP

INFO PENGURUSAN SURAT AKTIF KEMBALI & ISTIRAHAT KULIAH (CUTI KULIAH) JANUARI-JUNI 2014 UNP

Informasi buat mahasiswa unp yang ingin cuti kuliah atau ingin aktif kembali kuliah setelah cuti

1. Aktif Kembali 
Tanggal 16 Desember 2014 s.d. 20 Januari 2014 Jam 08.00-12.00  WIB di Kantor Registrasi  dan Statistik UNP 

Persyaratan :
Surat Permohonan dari ybs, (format  dapat di download dan diprint disini dengan melampirkan:
- Fotokopi Kartu Mahasiswa 
- Fotokopi  Surat  Istirahat  Kuliah Smt. Juli-Desember 2013

2.  Istirahat Kuliah 
Tanggal 1 Januari s.d 3 Februari 2014 Jam 08.00-12.00  WIB di Kantor Registrasi  dan Statistik UNP

Persyaratan :
Surat permohonan dari ybs, (format  dapat di download dan diprint disini dengan melampirkan:
· Fotokopi Kartu Mahasiswa
· Fotokopi Pembayaran SPP/LHS/Surat keterangan istirhat kuliah semester Juli - Desember 2013 (istirahat kuliah maksimal 3x)

sumber : MADING BAAK UNP (Dilihat : 30 Desember 2013)

PENDAFTARAN WISUDA PERIODE KE 99 MARET 2014 UNP

Mengisi/Entry Biodata Online
Tanggal 24 s.d 30 Januari 2014 (24 Jam)


Persyaratan : 
Terdaftar semester Juli-Desember 2013 atau Istirahat Kuliah Menunggu Wisuda Periode 99 Tahun  2014. 

Untuk Pedoman 
Pengisian Biodata adalah Foto Kopi Ijazah dan Halaman Judul TA/Skripsi/PA/Thesis


Pengambilan Paket wisuda  

Tanggal 27 Januari - 3 Februari 2014 (08.00-15.30 WIB )


Persyaratan : 
1. Bio Data Wisudawan/wati online yang sudah dicetak rangkap 2 
2. Fotokopi  Ijazah terakhir (2 lembar) 
3. Foto Kopi LHS Juli-Desember 2013 atau Surat Ket. Istirahat Menunggu Wisuda P. 99 Th.2014
4. Fotokopi Judul atau pengesahan Tesis/Skripsi/Proyek Akhir/Tugas  Akhir bagi FT dan FMIPA.    
5. Konsep Transkrip Nilai yang dikliring ybs. 


Penyerahan Paket dan Syarat –syarat Wisuda  

Tanggal 30 Januari s.d  10 Februari 2014 (08.00 – 15.30 WIB)


Persyaratan : 
1.  Telah mengisi dengan lengkap dan benar semua formulir/ blanko wisuda yang telah diterima 
2.  Telah membayar uang wisuda (Bank Nagari) 
3.  Menyerahkan Kartu wisuda dan KTM/ATM asli    
4.  Menyerahkan pas photo hitam putih (tidak mengkilat) terbaru dengan  ukuran : 
     a.  3 x 4 cm sebanyak 6 lembar   
    b.  2 x 3 cm sebanyak 6 lembar  
5.  Menyerahkan semua fotokopi Laporan Hasil Studi (LHS) atau Historis Nilai. 
6.  Menyerahkan Konsep Transkrip Nilai yang telah dikliring PA dan Ketua Jurusan dengan melampirkan surat-surat yang berkaitan dengan clearing tersebut