Saturday, 29 June 2013

Universitas Negeri Padang Raih Peringkat 3 Besar Terbaik Se-Indonesia dalam MTQ Mahasiswa Nasional XIII

Alhamdulillah
Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Mahasiswa Nasional yang ke-XIII berakhir sudah. Kegiatan tersebut berakhir ditandai dengan ditutupnya secara resmi kegiatan selama seminggu berturut-turut tersebut oleh Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Musliar Kasim, di GOR H Agus Salim, Jumat (28/6).



Dengan berakhirnya kegiatan tersebut, maka tibalah saat yang dinanti-nantikan dalam setiap perlombaan. Dimana para peserta akan berharap bahwa ia akan menjadi yang terbaik dari peserta yang lainnya. Namun sayang, kegiatan yang menjadikan dua universitas ternama di Sumatera Barat ini, yaitu Universitas Andalas (Unand), dan Universitas Negeri Padang (UNP) tidak memunculkan nama tuan rumah sebagai juara umum. Yaitu penghargaan yang paling bergengsi dalam setiap kompetisi. Prestasi tersebut harus rela jatuh ke tangan Universitas Negeri Malang. Namun meskipun demikian, Sumbar masih tetap berbangga dan bisa menebarkan senyuman yang lebar. Hal tersebut dikarenakan, UNP sebagai tuan rumah yang menyandang nama Sumbar, berhasil meraih posisi tingkat Tiga besar pada kegiatan tersebut. Yang sekaligus membuktikan bahwa UNP adalah salah satu Universitas terbaik dari 127 perguruan tinggi, di 32 provinsi Indonesia yang ikut dalam perlombaan tersebut.

Thursday, 27 June 2013

Informasi tentang Verifikasi Rapor Calon Mahasiswa Lulus SNMPTN Tahun 2013

Calon mahasiswa baru yang lulus SNMPTN Tahun 2013 di Universitas Negeri Padang yang namanya terdapat pada lampiran pengumuman ini agar dapat datang bersama Kepala Sekolah masing-masing pada :
  1. Hari/Tanggal : Senin - Selasa / 1 - 2 Juli 2013
  2. Tempat : Ruang Sidang Senat Universitas Negeri Padang
  3. Waktu : 09.00 WIB
  4. Acara : Verifikasi Rapor
Daftar nama calon mahasiswa yang harus melakukan verifikasi dapat diunduh pada tautan dibawah ini:

 Sumber : Portal UNP
 

Tuesday, 25 June 2013

Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru UNP Jalur Transfer Tahun 2013

Universitas Negeri Padang pada tahun akademik 2013/2014 menerima mahasiswa baru jalur Transfer tamatan program Diploma ke-S1 dengan ketentuan sebagai berikut:

A.      Persyaratan
  1. Memiliki Ijazah Diploma/Sarjana Muda
  2. Membayar uang pendaftaran Rp 175.000,- (seratus tujuh puluh lima ribu rupiah). Pembayaran secara online pada semua kantor cabang Bank Nagari (BPD) atau Bank Nagari cabang UNP Air Tawar Padang.

B.      Jadwal Penerimaan/Pendaftaran
  1. Pendaftaran dimulai tanggal 20 s.d. 26 Juni 2013 secara online melalui website  http://rm.unp.ac.id/transfer dengan mengisi semua data yang dibutuhkan, serta meng-upload pas foto ukuran 3x4 cm dan  Ijazah Terakhir yang telah dilegalisir